Peringatan Penting Mahfud MD, Minta FKPPI Tak Melanggar Hukum

Peringatan Penting Mahfud MD, Minta FKPPI Tak Melanggar Hukum - GenPI.co
Mahfud MD (Foto: Kemenko Polhukam)

GenPI.co - Menko Polhukam Mahfud MD memberi peringatan penting kepada Forum Komunikasi Putra-Putri Purnawirawan TNI-Polri (FKPPI). 

Mahfud mengingatkan agar FKPPI menjauhi tindakan-tindakan yang melanggar hukum dan melakukan kegiatan yang merugikan masyarakat. 

Pernyataan itu disampaikan Mahfud merespons apa yang disampaikan Presiden Joko Widodo alias Jokowi beberapa waktu lalu.

BACA JUGA:  Habib Bahar Dilaporkan ke Polisi, Novel Sebut Viktor Laiskodat

"Presiden telah menyoroti adanya ormas yang kerap membuat gaduh,” ujar Mahfud dalam pidatonya di acara Musyawarah Nasional (Munas) FKPPI X, di The Hotel Sultan, Jakarta, Senin (20/12). 

Mahfud pun mengakui bahwa akhir-akhir ini ada ormas yang kerap melakukan tindakan melanggar hukum dan melakukan kegiatan yang merugikan masyarakat. 

BACA JUGA:  Kondisi di Malaysia Darurat, 50 Ribu Orang Meninggalkan Rumah

Oleh karena itu, Mahfud berharap FKPPI bisa menjauhi tindakan-tindakan yang tidak pantas dilakukan sebagai anak bangsa. 

"Kewajiban sebagai ormas itu sudah diatur, satu melaksanakan kegiatan sesuai tujuan organisasi, menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, itu ada di konstitusi," kata Mahfud. 

BACA JUGA:  Mahfud MD Bantah Terjadi Kriminalisasi Ulama di Indonesia

Selain itu, kata Mahfud, ormas juga harus memelihara nilai agama, budaya, moral, etika, dan norma kesusilaan. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya