
GenPI.co - Pengamat komunikasi dan politik Jamiluddin Ritonga menilai kekurangan menduetkan antara Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan Ketua DPR RI Puan Maharani.
"Duet Anies dan Puan didukung oleh kekuatan yang berbeda," ujar Jamiluddin kepada GenPI.co, Jumat (26/11).
Sebab, pendukung Anies pada umumnya tidak menyukai Puan dan PDIP.
BACA JUGA: Jamiluddin Ritonga Prediksi 3 Calon Pasangan di Pilpres 2024
Hal itu berlaku sebaliknya, yang mana pendukung Puan dan kader PDIP tidak menyukai Anies.
"Jadi, pendukung Anies dan Puan seperti minyak dan air, sehingga sulit untuk bersatu," jelasnya.
BACA JUGA: Kata Jamiluddin Ritonga, Fungsi DPR RI Mandul Kalau Ini Terjadi
Oleh karena itu, kehadiran para pendukung bukan untuk menyatukan dan membesarkan pasangan itu.
"Justru akan berpeluang untuk saling meniadakan," tambahnya.
BACA JUGA: Pesan Tegas Jamiluddin Ritonga soal Demokrasi, Megawati Harus Ini
Jadi, lanjut Jamiluddin, peluang menang duet Anies dan Puan dalam Pilpres 2024 relatif kecil.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News