
GenPI.co - Peneliti KoDe Inisiatif Ihsan Maulana menanggapi soal berakhirnya penerimaan pendaftar anggota KPU-Bawaslu.
Ihsan pun mengapresiasi jumlah pendaftar yang mengalami kenaikan dibanding periode sebelumnya.
Namun, ada beberapa catatan yang perlu menjadi perhatian bersama
BACA JUGA: Siti Zuhro Minta Praktik Pemilu Distortif Harus Dihentikan
"Tim seleksi harus segera membuka CV pendaftar, khususnya pada informasi yang dapat diketahui publik," kata Ihsan kepada GenPI.co, Senin (15/11).
Misalnya, latar belakangan pendidikan, gender, profesi, rekam jejak, dan sebagainya.
BACA JUGA: President Treshold Tinggi, Pemimpin Ideal Sulit Muncul
Selain itu, khusus bagi pendaftar dari kalangan penyelenggara negara atau pejabat publik, perlu dilihat lebih lanjut apa si calon melaporkan LHKPN atau tidak.
Sementara itu, usai penutupan pendaftaran, Ihsan juga menyoroti pentingnya membuka kanal banding.
BACA JUGA: Mayoritas Warga Asal Jawa Tak Setuju Jokowi Tiga Periode
Jadi, jika ada kekeliruan penelitian administrasi oleh timsel, pendaftar diberi hak protes dan mengakses hak mereka.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News