
GenPI.co - Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando EMaS mengatakan, Menteri Pariwisata Sandiaga Uno lebih cocok ikut Pilkada DKI Jakarta.
Sebab, Sandiaga Uno diprediksi akan sulit bersaing di Pilpres 2024.
"Dengan tidak adanya petahana, banyak tokoh politik yang akhirnya ikut bersaing," kata Fernando kepada GenPI.co, Kamis (11/11/2021).
BACA JUGA: Ulama Dukung Sandiaga Uno Capres 2024, Gerindra Bisa Meradang
Dia juga menerangkan target Pilkada DKI Jakarta terasa lebih realistis.
Fernando lantas menyoroti persahabatan antara Menteri BUMN Erick Thohir dengan Sandiaga.
BACA JUGA: Ulama Dukung Sandiaga Uno, Peluangnya Besar?
Menurutnya, keduanya sangat mungkin akan berada di gerbong yang sama pada Pilpres 2024.
"Jika Erick yang ikut Pilpres, Sandiaga sepertinya akan lebih memilih membantunya," jelasnya.
BACA JUGA: Siap-siap! Sandiaga Bakal Bikin Jahe Cs Jadi Ini
Sebelumnya, sejumlah sukarelawan telah menyatakan dukungan ke Sandiaga Uno.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News