
GenPI.co - Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK memberikan peringatan kepada para saksi kasus Formula E.
Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK Ali Fikri meminta agar pihak-pihak yang berkaitan dengan proyek Formula E untuk kooperatif.
Pasalnya, KPK akan memanggil para pihak terkait dalam pengusutan kasus Formula E dalam waktu dekat.
BACA JUGA: Kiky Saputri Roasting Anies Baswedan, Formula E Apa Kabar?
"Hal ini semata untuk memperlancar proses hukum demi keadilan dan terangnya suatu perkara," kata Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya, Rabu (10/11).
Sayangnya, Fikri enggan membeberkan lebih detail terkait pihak-pihak yang akan dipanggil penyidik KPK.
BACA JUGA: Dugaan Korupsi Formula E, Direktur LKAB Beber Kejanggalan ini
Ia hanya mengungkapkan harapannya agar para saksi bisa hadir ketika dipanggil oleh KPK.
"KPK berharap pihak terkait terus kooperatif untuk proses-proses berikutnya apabila diperlukan keterangan dan konfirmasi lebih lanjut," ujar Fikri.
BACA JUGA: Gegara Formula E, Buzzer Bayaran Bakal Geruduk Anies Baswedan
Seperti diketahui, KPK sedang menyelidiki kasus dugaan rasuah pelaksanaan Formula E.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News