
GenPI.co - Anggota Komisi I DPR Bobby Adhityo Rizaldi memaparkan proses selanjutnya usai pihaknya menyetujui Jenderal Andika Perkasa menjadi Panglima TNI.
Komisi I DPR RI akan mendatangi kediaman Jenderal Andika Perkasa pada, Minggu 7 November 2021.
Kunjungan tersebut untuk melakukan verifikasi faktual dalam rangkaian ujian Andika sebagai calon Panglima TNI.
BACA JUGA: Disebut Dekat dengan AS, Andika Perkasa Layak Jadi Panglima TNI
"Besok ke rumah (Pak Andika), cuma perwakilan kita dari fraksi-fraksi," kata Bobby di DPR RI, Sabtu (6/11/2021).
Kata Bobby, perwakilan yang hadir dari dari partainya adalah Meutya Hafid dan Lodewijk Paulus.
BACA JUGA: Menakar Peluang Pangkostrad Dudung untuk Gantikan KSAD Andika
"Rencananya kunjungan akan dilakukan pukul 16.00 WIB," ucap Bobby.
Aeperti yang diketahui, Jenderal Andika telah mendapat persetujuan Komisi I DPR RI untuk maju ke Rapat Paripurna DPR RI untuk disahkan sebagai calon Panglima TNI.
BACA JUGA: Jadi Panglima TNI, Jenderal Andika Langsung Soroti Prajurit LGBT
Rapat tersebut rencananya akan dihelat pada Senin 8 November 2021. Setelah disahkan, Andika akan dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Panglima TNI.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News