
Dengan begitu esensi peran AMK sebagai organisasi kepemudaan akan sejalan dengan semangat juang para ulama dan pahlawan seperti KH Idham Chalid.
Sekjen PN AMK Ainul Yaqin menambahkan, kegiatan napak tilas ini sekaligus mendoakan para ulama dan pahlawan nasional seperti KH Idham Chalid, Habib empang alias Al Habib Abdullah Bin Mukhsin Al Athas, Pangeran Jayakarta, dan ulama serta pahlawan bangsa lainnya.
"Diharapkan, belajar sejarah dan sambil berdoa, semoga kita bisa mengikuti jejak mereka," pungkasnya.
BACA JUGA: Gatot Nurmantyo Mendadak Curhat, Dimarahi Istrinya, Aduuuh
Sementara itu, Ketua Bidang Dakwah dan Muamalah PN AMK, Fajar Edi Wijaya mengatakan pelajaran yang dipetik dari para ulama, aulia dan pahlawan, maka harus dijadikan spirit oleh pemuda dan santri untuk melakukan perubahan.
"Pemuda mampu menjadi lokomotif perubahan di segala sektor pembangunan dan perjuangan," tegasnya. (*)
BACA JUGA: Pimpinan KPK Sindir Novel Baswedan Seperti Kekanak-kanakan, Jleb
Video heboh hari ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News