
GenPI.co - Pakar telematika Abimanyu Wachjoewidajat angkat bicara terkait terjadinya peretasan situs Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN).
Dia menilai ada beberapa hal yang janggal dan aneh dalam peretasan tersebut.
"Bisa saja pelakunya bukan dari Brazil, melainkan dari pihak mana pun, termasuk dari orang dalam," ujar Abimanyu kepada GenPI.co, Selasa (26/10).
BACA JUGA: Peretasan Situs BSSN Bikin Kaget, Puan Maharani Beri Pesan Ini!
Menurutnya, hal itu nantinya harus dapat dibuktikan dengan melihat firewall, log, dan lain-lain dan dikonfirmasikan oleh pihak BSSN.
Abimanyu menjelaskan bahwa semua jalur koordinasi dan komunikasi kerap menjadi celah untuk penyusupan dan peretasan.
BACA JUGA: Pakar Duga Ada Proyek Miliaran di Balik Peretasan BSSN
"Hal itu seharusnya perlu disadari para pengelola perangkat telematika," kata Abimanyu.
Abimanyu pun membeberkan beberapa cara untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya peretasan, baik oleh orang dalam sekali pun.
Jika ada karyawan yang sudah keluar atau penggantian pengelola dan lain-lain, semua hal yang sifatnya pengendalian termasuk sandi harus diubah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News