Parpol Mulai Susun Strategi Menuju Pemilu 2024, Pakar: Lebih Baik

Parpol Mulai Susun Strategi Menuju Pemilu 2024, Pakar: Lebih Baik - GenPI.co
Ilustrasi. Parpol sudah mulai menyiapkan strategi menuju Pemilu 2024. Terkait hal ini, Dewan Pakar Asosiasi Pembicara Profesional Indonesia menyampaikan analisisnya (Foto: Envato Elements)

GenPI.co - Partai politik (Parpol) di Indonesia sudah mulai menyiapkan berbagai strategi menuju Pemilu 2024.

Terkait hal ini, Dewan Pakar Asosiasi Pembicara Profesional Indonesia Emrus Sihombing menyampaikan analisisnya.

"Justru lebih awal membuat strategi dan menyampaikan kepada publik, termasuk siapa calon yang diusung lebih baik," ujar Emrus kepada GenPI.co, di Jakarta, Minggu (17/10).

BACA JUGA:  Mahfud MD Ungkap Pemerintah Usul Pemilu 15 Mei 2024, Alasannya

Tentu bukan tanpa alasan Emrus menyebut strategi parpol yang disiapkan saat ini lebih baik.

Sebab, kata Emrus, lebih cepat diumumkan, masyarakat juga lebih bisa cepat melihat program partai tersebut.

BACA JUGA:  Hadapi Pemilu 2024, Parpol Mulai Sibuk Susun Strategi

Tak hanya itu, masyarakat juga akan mengetahui rekam jejak calon yang akan diusung partai politik pada Pemilu 2024.

"Justru lebih awal lebih baik, supaya rakyat diuntungkan, sehingga bisa melihat rekam jejak dari para calon tersebut," kata Emrus.

BACA JUGA:  Polemik Jelang Pemilu Menakutkan, Ini Kata Hendri Satrio

Emrus pun tak sependapat dengan pihak-pihak yang menyebut strategi parpol saat ini terlalu dini untuk dilakukan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya