
GenPI.co - Mantan politikus Demokrat, Ferdinand Hutahaean menanggapi video viral soal Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini atau Risma yang marah-marah di depan publik.
Seperti diketaui, amarah Mensos Risma saat itu terkait perbedaan data bansos saat kunjungan kerja ke Gorontalo, Kamis (30/9/2021) lalu.
Dia menilai, Risma marah justru ada sebabnya karena supaya uang negara tersalurkan dengan baik dan tepat sasaran ke masyarakat.
BACA JUGA: Ferdinand Bongkar Duet Anies-Sandi, Jangan Berharap Banyak
"Jadi, tidak boleh main-main soal data penerima dan penyaluran. Maka kemarahan itu bisa dimaklumi," ujar Ferdinand melalui layanan pesan, Minggu (3/10/2021).
Kemarahan Risma juga bisa membuat pejabat takut korupsi karena pemimpin di pemerintahan galak terhadap perilaku rasuah.
BACA JUGA: Ferdinand Beri Komentar Keras, Novel Baswedan Cs Dibilang Begini
Ferdinand lantas mencontohkan seperti sikap Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok saat menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.
BACA JUGA: Mensos Risma Marah-marah Lagi, HNW Desak Jokowi Lakukan Hal Ini
"Sama seperti kisah Ahok (Basuki Tjahaja Purnama, red) dahulu menjadi Gubernur DKI, bahkan DPRD-nya pusing tak bisa main-main soal anggaran," ungkap pria kelahiran Sumatra Utara itu.
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Ferdinand Menilai Bu Risma Marah-Marah Agar Bantuan Tersalurkan Tepat Sasaran
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News