
GenPI.co - Pengamat politik Jamiluddin Ritonga ikut menyoroti suara lantang dari Sekjen PDIP, Hasto Kristiayanto.
Hasto mengancam akan memberi sanksi bila ada kadernya yang ikut mendeklarasikan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, sebagai capres.
Di lain hal, akademisi dari Universitas Esa Unggul itu menilai Ganjar sebagai sosok yang pasif.
BACA JUGA: Ganjar Pranowo Dapat Saran Ini Jika Maju Pilpres, Jokowi Disebut
Namun, Jamiluddin menegaskan di balik kepasifannya, relawan Ganjar mendeklarasikannya di mana-mana.
"Bahkan, di luar negeri juga bermunculan relawan yang menyuarakan Ganjar untuk capres," ujar Jamiluddin Ritonga kepada GenPI.co, Jumat (1/10).
BACA JUGA: Ganjar Punya Peluang Jadi Capres, PDIP Masih Diam Seribu Bahasa
Menurutnya, Ganjar selalu mengaku tak mengetahui kehadiran para relawan tersebut.
"Namun, Ganjar juga tidak pernah meminta para relawan tersebut untuk berhenti menyuarakan dirinya menjadi capres," jelasnya.
BACA JUGA: Langkah Ganjar Dinilai Terlalu Ambisius, Nama Jokowi Ikut Disebut
Jamiluddin juga menilai, narasi para relawan cenderung menekan DPP PDIP, khususnya Megawati.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News