
GenPI.co - Direktur Eksekutif Sinergi Masyarakat untuk Demokrasi Indonesia (SIGMA) Hendra Setyawan, mengatakan semua pihak untuk membangun demokrasi yang edukatif kepada masyarakat.
Hal ini Hendra sampaikan saat merespons ucapan pedas Plt Ketua PSI Giring Ganesha terhadap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Hendra tak mempersalahkan soal kritik, tetapi harus kritik dengan bahasa yang bukan provokatif dan propaganda.
BACA JUGA: Anies Keluarkan Peringatan Gelombang 3 Covid-19, Harap Disimak
"Kritik program sudah benar, tetapi jangan menggunakan bahasa sarkas," kata Hendra kepada GenPI.co, Kamis (23/9).
Hendra mengatakan, materi kritik itu seharusnya bisa diisi dengan data dan alasan lain yang lebih membangun.
BACA JUGA: Mendadak, Natalius Pigai Tantang Luhut Pandjaitan
Misalnya, dengan membuka alasan kenapa Anies Baswedan disebut pembohong dan di bagian mana yang pencitraan.
"Menuduh pencitraan, tetapi di saat yang sama sedang membangun pencitraan. Komunikasi seperti ini harus diakhiri," katanya.
BACA JUGA: Dokter Boyke Beber Cara Memperbesar Anu Pria, Aduh Bikin Ngilu
Menurutnya, semua pihak harus sepakat bahwa menjelang Pemilu 2024 junjung tinggi fair election.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News