
GenPI.co - Acara peringatan HUT ke-20 Partai Demokrat yang seyogyanya diselenggarakan kubu KLB pimpinan Moeldoko pada Jumat (10/9) urung diselenggarakan.
Pasalnya, Ketua DPD Partai Demokrat (PD) Provinsi Banten Iti Jayabaya mendatangi lokasi acara yang digelar di Hotel JHL Solitaire, Gading Serpong, Tangerang itu.
Iti yang juga adalah Bupati Lebak itu datang bersama beberapa jajaran DPD Demokrat Banten dan Tangerang Rata.
BACA JUGA: Ruhut Sitompul Mengaku Sedih, Nama AHY dan Moeldoko pun Disebut
Mereka antara lain Zulfikar Hamonangan, dua Deputi Bakomstra, Ricky Kurniawan dan Cipta Panca Laksana, serta Amal Ghozali.
Setelah negosiasi yang alot dengan panitia pelaksana, Iti dan jajarannya pun berhasil mencegah terselenggaranya acara tersebut.
BACA JUGA: Densus 88 Bekuk Terduga Teroris di Depok, Rekam Jejaknya Ngeri
"Alhamdulillah, tadi mereka sudah melakukan kesepakatan untuk membubarkan dan mencopot atribut Partai Demokrat yang berada di lokasi acara,” ucap Iti di lokasi, Jumat.
Langkah Iti menghentikan acara tersebut juga didampingi oleh petugas dari Polres Tangerang Selatan.
BACA JUGA: Taliban Kuasai Aghanistan, M15 Pasang Badan Jaga Inggris
Iti menjelaskan, pihak kepolisian turun tangan karena acara yang dilaksanakan kubu KLB tidak memberikan surat pemberitahuan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News