
GenPI.co - Koordinator Indonesia Corruption Watch (ICW), Adnan Topan Husodo mengatakan Izedrik Emir Moeis tidak pantas menjadi sebagai Komisaris PT Pupuk Iskandar Muda.
Pasalnya, rekam jejak Emir Moeis merupakan mantan narapidana kasus korupsi.
“Kalau dari aturan dan standar etika pejabat publik, ya, mestinya tidak di sana tempatnya,” kata dia kepada GenPI.co, Kamis (6/8/2021) kemarin.
BACA JUGA: Ucapannya Jleb, Erick Thohir: Tidak Punya Akhlak
Adnan menerangkan masih banyak tokoh publik yang bisa menjadi kandidat menjadi komisaris BUMN.
“Banyak yang lebih pantas dan tentu yang belum pernah jadi terpidana, apalagi kasus korupsi. Sementara yang bagus-bagus malah dipecat, seperti kasus TWK KPK. Dunia terbalik ini,” ungkapnya.
BACA JUGA: Erick Thohir Buka-bukaan, Visi Misinya Mantap Jiwa
Oleh sebab itu, dia mendesak Menteri BUMN Erick Thohir untuk membatalkan pengangkatan Emir Moeis untuk menjadi komisaris BUMN.
“Ya, kami mendesak agar Menteri BUMN membatalkan keputusan kontroversial itu,” tegas Adnan.
BACA JUGA: Duitnya Nggak Habis-Habis, Erick Thohir Gebrak Inggris
Adnan juga menilai jika Emir Moeis menjadi komisaris BUMN itu akan menjadi kemunduran dalam pengelolaan BUMN.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News