
GenPI.co - Kinerja Ma'ruf Amin sebagai Wakil Presiden menuai sorotan usai dinilai kurang maksimal.
Peneliti dari Indonesia Political Opinion (IPO) Catur Nugroho pun turut menyoroti polemik tersebut.
Menurut dia, Ma'ruf Amin memiliki keputusan sendiri untuk mundur dari jabatannya.
BACA JUGA: Waduh, Orang di Belakang Wapres Kiai Ma'ruf Amin Tuai Sorotan
"Jika memang Pak Ma'ruf Amin merasa masih kuat dan sanggup menjalankan tugas sebagai Wapres, ya, lanjut saja," ucap Catur kepada GenPI.co, Senin (5/7).
Namun, Catur lantas menyoroti tim di belakang Ma'ruf Amin agar lebih maksimal bekerja.
BACA JUGA: Soal Kinerja, Wapres Kiai Ma'ruf Amin Diminta Berkaca Jusuf Kalla
Sebab, menurutnya, tim khusus Wapres kerap melakukan kesalahan hingga dinilai tak sejalan dengan Presiden Jokowi.
"Untuk tim staf dan ahli Wapres lebih dimaksimalkan, supaya terlihat kerja di mata publik," jelasnya.
BACA JUGA: Jika Tidak Becus Kerja, Ma'ruf Amin Diminta Mundur dari Wapres RI
Selain itu, melepas jabatan Wapres pun menjadi hak Ma'ruf Amin untuk menentukan masa depannya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News