
“Pekerjaan rumah bagi Ganjar relatif lebih mudah, yakni meningkatkan pengenalan publik padanya. Sementara, Puan harus menyelesaikan persoalan meningkatkan kedikenalan dan kedisukaan sekaligus,” terangnya.
Untuk diketahui, di internal PDIP ada dua sosok yang dijagokan maju 2024: Ganjar dan Puan.
Kalau melihat elektabilitas, tentu Ganjar pemenangnya. Tapi Puan adalah ratu di Banteng.
BACA JUGA: Pak Ganjar Jadi Idola Warga Yogyakarta
Puan merupakan putri bos PDIP Megawati Soekarnoputri. Jadi, peluang Puan untuk mendapatkan tiket capres dari PDIP lebih besar dibanding Ganjar.
Direktur Eksekutif Voxpol Center, Pangi Syarwi ikut membeberkan survei yang sudah dilakukan.
BACA JUGA: Ingatkan Bahaya Covid-19, Pak Ganjar Rela Teriak-teriak di Pasar
Dengan simulasi top of mind atau pertanyaan terbuka yang dilakukan pihaknya menemukan Ganjar di posisi pertama.
“Yakni 17,3 persen,” kata Pangi, merilis survei nasional yang digelar secara virtual, kemarin.
BACA JUGA: Bu Mega, Tolong Lihat Hasil Survei Ganjar Pranowo, Joss
Jokowi muncul di posisi kedua dengan angka 16,8 persen dan Prabowo Subianto di posisi ketiga dengan 16,5 persen.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News