
GenPI.co - Eks pentolan Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab mendadak mengucapkan terima kasih kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit.
Hal itu diungkapkan Habib Rizieq saat menyampaikan duplik atas replik dari tim Jaksa Penuntut Umum (JPU) di Pengadilan Negeri Jakarta Timur atas kasus swab test Covid-19 di RS Ummi, Bogor.
"Saya dan kawan-kawan menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada Kapolri dan seluruh jajarannya," ujar Habib Rizieq di ruang sidang, Kamis siang (17/6).
BACA JUGA: Suara Rizieq Penuhi Ruang Sidang, Sebut Replik JPU Berisi Curhat
Ucapan terima kasih secara khusus juga disampaikan kepada segenap pimpinan dan petugas di Rutan Mabes Polri yang selama ini telah memperlakukan dirinya sangat baik.
"Sehingga kami mendapatkan hak-hak kami sebagaimana mestinya, termasuk penjagaan dan pengantaran ke setiap persidangan," kata Habib Rizieq.
BACA JUGA: Mendadak, Rizal Ramli Merasa Terhina
Apalagi, lanjut Rizieq, dirinya juga diberi kesempatan untuk menyelesaikan program S3 hingga lulus.
"Bahkan saya telah diberi kesempatan menyelesaikan program S3 saya, sehingga dapat mengikuti ujian desertasi PhD saya dengan lancar di Rutan Mabes Polri," pungkasnya.
BACA JUGA: Pengamat Bongkar Kekuatan Sukarelawan Jokowi di Pilpres 2024
Tidak hanya itu, Rizieq juga mengucapkan terima kasih ke jaksa. Dia menegaskan jaksa penuntut umum bukan musuhnya meskipun kerap saling serang di dalam persidangan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News