
GenPI.co - Koordinator Humas dan Komandan Lapangan RSDC Wisma Atlet Letkol Laut Muhammad Arif memberikan sorotan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Pasalnya, angka covid-19 yang berasal dari Jakarta makin meningkat pesat di RSDC beberapa hari terakhir.
"Mayoritas penambahan dari Jakarta sampai 80 persen," katanya, di Jakarta, Selasa (15/6).
BACA JUGA: Kritikan PSI Menusuk Jantung Anies Baswedan, Jleb
Arifin menjelaskan, lebih baik Jakarta diberlakukan lockdown ketimbang PSBB ketat agar covid-19 dapat terkendali di ibu kota.
"Kalau sudah landai, silakan diatur secara bertahap lagi," jelasnya.
BACA JUGA: Akademisi: Berani Tolak Reklamasi, Anies Baswedan Dalam Bahaya...
Menurutnya, Anies seharusnya terpukul tidak bisa mengatasi pandemi covid-19 dengan maksimal di Jakarta.
"Ya, harusnya nangis malu karena tidak bisa mengendalikan jakarta," ujarnya.(*)
BACA JUGA: Bertemu BNPB, Anies Baswedan Beri Bocoran, Isinya Mencengangkan
Baginya, Anies jangan terlalu lama memutuskan pengetatan pengawasan covid-19.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News