
GenPI.co - Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Anak Bangsa (LKAB) Rudi S Kamri mendadak angkat suara terkait kenaikan jabatan Mayor Jenderal TNI Dudung Abdurachman menjadi Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) pada 25 Mei 2021.
Menurut Rudi S Kamri, keberanian dari Mayjen Dudung memberantas aksi anggota FPI di Jakarta dalam beberapa waktu lalu merupakan sebuah pencapaian besar.
"Beliau dengan lantang menyuruh anak buahnya untuk mencopot semua baliho yang mengatasnamakan organisasi terlarang (FPI)," jelas Rudi di YouTube Kanal Anak Bangsa yang telah dikonfirmasi GenPI.co, Kamis (27/5).
BACA JUGA: Sukses Sikat FPI, Pangdam Jaya Dudung Diangkat Jadi Pangkostrad
Pengamat politik menjelaskan, hanya sosok Dudung yang berani melakukan tindakan seperti itu.
Dengan demikian, Rudi mengapresiasi langkah tersebut untuk mengamankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
BACA JUGA: Langgar Perintah Jokowi, Firli Bahuri Harus Dicopot Kapolri
"Perbuatan itu sangat menarik perhatian publik, yang mana Dudung dengan tegas menegakkan kedaulatan negara," jelasnya.
Lebih lanjut, Rudi mengaku bahwa posisi Pangkostrad sangat tepat bagi Mayjen Dudung Abdurachman.
BACA JUGA: Air Rebusan Pare Khasiatnya Mencengangkan, Penyakit Kronis Ambrol
Pakar politik ini bahkan menyebutkan jika sebenarnya bisa saja diangkat lebih tinggi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News