
GenPI.co - Pakar komunikasi Ade Armando menyebut persidangan Habib Rizieq Shihab penuh drama, bagaikan menonton sinetron Ikatan Cinta.
Demikian pula, Ade Armando menyebut pleidoi atau nota pembelaan yang dia bacakan di sidang teraahirnya sarat akan drama.
BACA JUGA: Habib Rizieq: Kapolda Metro Jaya Ancam Sikat Saya!
“Dia menangis, dia bilang dia diasingkan dia bilang dia korban konspirasi oligarki politik,” ucapnya dalam tayangan Logika Ade Armando yang disiarkan di kanal YouTube CokroTV.
Dia bahkan mengatakan bahwa momen ketika Rizieq tampak menangis itu sebagai drama paling epic. Suasana sidang pun sempat hening karenanya.
Ade menduga, suasana hening tersebut bukan karena terharu, tapi ada kebingungan di hati jaksa dan hakim.
“Alasan nangisnya juga lebay. Dia sedang beretorika tentang bagaimana dia dizalimi oleh pemerintah,” katanya.
BACA JUGA: Gelegar Suara Rizieq! Kata Keji Hingga Menjijikkan Keluar Semua
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News