
GenPI.co - Korban selamat dari aksi teror Kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) di Poso, P mengaku masih trauma dengan peristiwa yang hampir menghilangkan nyawanya tersebut.
Kejadian itu terjadi di kebun tempatnya bekerja di Desa Kalemago, Kecamatan Lore Timur, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, Selasa (11/5).
Setelah berhasil lolos, P akhirnya berani mengungkapkan salah satu anggota MIT yang akan menyerangnya yaitu Qatar.
BACA JUGA: Ya Allah, Teroris MIT di Poso Brutal Sekali! 2 Petani Tewas
P meyakini bahwa pria tersebut ialah orang yang sama setahun lalu bertemu dengannya.
"Saya yakin dia orangnya. Sebab, Qatar pernah bertemu dengan saya setahun lalu," ungkap P dikutip Antara, Selasa (18/5).
Menurutnya, Qatar sempat memanggilnya dengan isyarat tangan saat berada di kebun tersebut.
Namun, karena P merasa terancam, maka dia memutuskan untuk melarikan diri.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News