
GenPI.co - Pengamat Politik Wempy Hadir memberi analisa terkait pertemuan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Gubernur DI Jakarta Anies Baswedan.
Dia menilai, pertemuan antara AHY dan Anies bukan merupakan silaturahmi politik semata.
BACA JUGA: Anies Baswedan Digdaya di Barat, Hati-hati Penantang dari Timur
Sebab, menurutnya, sebagai ketua umum Demokrat, tentu kehadiran AHY sangat penting bagi Anies.
“Misalnya bagaimana posisi Demokrat di dalam DPRD DKI Jakarta agar bisa sinergi dengan Anies,” ujarnya kepada GenPI.co, Sabtu (8/5).
Menurut Wempy, kunjungan AHY juga merupakan salah satu upaya agar seluruh kebijakan yang dibuat oleh Anies mendapatkan dukungan dari partai Demokrat.
“Selain itu, pertemuan AHY-Anies bisa memberikan kepada publik bahwa AHY punya potensi untuk bekerjasama dengan Anies,” ujar Wempy.
BACA JUGA:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News