
Sementara, jarak antara Masjid Ar Rohmat dengan Lembah Pinus hanya sekitar 100 meter.
"Saya waktu itu deg-degan, ada apakah ini, tetapi saya tidak berani mendekat," ungkapnya.
Tak berselang lama, kedua Intel tersebut pergi dan bergabung dengan rombongan petugas berseragam yang ternyata Densus 88 Antiteror Mabes Polri.
Hal tersebut akhirnya membuat suasana ramai yang akhirnya membuat warga bertanya-tanya.
"Waktu kejadian, pelataran masjid ini ramai tetapi bukan oleh warga tetapi aparat keamanan. Warga perumahan hanya sedikit yang melihat," bebernya.
Setelah itu, dia melihat Munarman dibawa oleh petugas. Selang beberapa lama, datang rombongan Azis Yanuar, tim pengacara Habib Rizieq Shihab.
"Pengacara datang, rombongan Pak Munarman pergi," ujarnya.
Setelah Munarman dibawa petugas dan berita penangkapan menyebar, suasana masih mencekam hingga waktu Salat Tarawih. Sejumlah aparat kepolisian berjaga-jaga hingga di masjid.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News