
GenPI.co - Aktivis Pro-Demokrasi menganggap Pemerintahan Presiden Jokowi mengalami kemunduran demokrasi.
Hal itu didasari karena adanya cacat hukum atas penahanan Syahganda Nainggolan dan Jumhur Hidayat.
Pengamat Politik Rocky Gerung menganggap, Jokowi telah salah arah menilai demokrasi di Indonesia.
BACA JUGA: Mendadak Jumhur Berharap Persoalannya Jadi Terang Benderang
Menurutnya, pendiri demokrasi di Indonesia bukan berawal dari Presiden Jokowi, melainkan dari para aktivis.
"Jokowi datang ketika lahirnya demokrasi sudah ada. Jadi, bukan beliau yang membuatnya bahkan SBY dan Gus Dur datang ketika demokrasi sudah ada sehingga penciptanya itu siapa? Ya. Syahganda," tegasnya.
Selain itu, Rocky menyoroti langkah presiden yang ingin membuat demokrasi di Indonesia.
Akan tetapi, dia menyebutkan bahwa hal itu menjadi salah logika.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News