
GenPI.co - Rem blong menjadi salah satu momok menakutkan bagi para pemilik mobil di mana pun.
Banyak hal yang membuat rem mobil menjadi blong. Salah satunya ialah rem jarang dirawat.
BACA JUGA: Yamaha SR400 Kece Banget, Kolektor Pasti Suka
Tenang. Ada tiga cara mudah mengatasi rem blong sebagaimana dilansir laman Suzuki. Berikut ini triknya:
1. Terus Memompa Rem
Kamu bisa memompa rem apabila rem tiba-tiba blong saat mobil dikendarai.
Usahakan tekanan bisa kembali seperti semula. Apabila mobil mendadak beralih ke antiblockin braking (ABS), kamu harus terus memompanya.
Rem akan kembali seperti semula. Jika rem terasa kasar ataupun berat, kemungkinan besar ada sesuatu di bagian pedal. Segeralah mengeceknya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News