
GenPI.co - Harga sepeda motor Kawasaki Ninja H2 di pasaran masih sangat tinggi pada Januari 2023.
Dilansir dari laman resmi Kawasaki, Sabtu (28/1), motor gede (moge) itu dibanderol dengan harga Rp 830 juta untuk on the road (OTR) Jakarta.
Harga yang sangat mahal tersebut sepadan dengan spesifikasi dan berbagai teknologi serta fitur canggih di Kawasaki Ninja H2.
BACA JUGA: Rekomendasi Motor Listrik Harga Murah, United T1800 Pilihannya
Sepeda motor tersebut dibekali mesin 998 cc dengan transmisi enam percepatan.
Mesin gede itu bisa menghasilkan tenaga maksimal 178,6 kW pada 11.500 rpm.
BACA JUGA: Harga Motor Honda Scoopy Bekas Januari 2023, Mulai Rp 15 Jutaan
Sementara itu, torsi maksimal yang bisa dihasilkan ialah 141,7 Nm pada sebelas ribu rpm.
Ninja H2 menampilkan power dari mesin hypersport supercharged Kawasaki yang sanat istimewa.
BACA JUGA: Harga Motor Yamaha Nmax Bekas, Rp 20 Jutaan Langsung Gas!
Cakram ganda di depan membuat pengereman makin tangguh. Adapun rem belakang menggunakan disc.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News