Khasiat Makan Pisang Ambon Ternyata Sangat Ajaib, Pasti Terkejut

Khasiat Makan Pisang Ambon Ternyata Sangat Ajaib, Pasti Terkejut - GenPI.co
Khasiat Makan Pisang Ambon Ternyata Sangat Ajaib, Pasti Terkejut (Foto: Pixabay)

GenPI.co - Salah satu buah yang sangat populer, yakni pisang ambon ternyata kaya akan berbagai nutrisi penting seperti vitamin C yang bisa membantu tubuh mengembangkan resistensi terhadap agen infeksi.

Pisang ambon juga mengandung vitamin B yang berperan dalam membantu menjaga kesehatan jantung dan fungsi otak, serta kaya akan mineral yang sangat penting bagi kesehatan tulang dan organ tubuh secara keseluruhan.

BACA JUGA: 4 Shio Jadi Magnet Uang, Hoki Ajaib Bikin Rezeki Berlimpah

Berikut GenPI.co membeber manfaat pisang ambon yang sangat dahsyat untuk kesehatan:

1. Obat Maag Alami

Manfaat pisang ambon berikut ini menjadi kabar yang menggembirakan bagi para penderita maag. Menurut suatu penelitian, pisang termasuk pisang ambon diketahui dapat menjadi obat alami yang efektif untuk mengatasi penyakit maag.

Pisang mengandung senyawa kimia yang disebut dengan sitoindosides. Senyawa ini mempromosikan sekresi lendir di saluran pencernaan yang bertindak sebagai lapisan pelindung guna mencegah asam untuk merusak lapisan mukosa lambung.

Selain itu, pisang juga menjadi salah satu bahan makanan sumber prebiotik yang mendorong pertumbuhan mikroorganisme baik dalam sistem pencernaan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya