Vitamin D Tidak Bisa Cegah Flu, Tetapi Tetap Penting untuk Kesehatan

Vitamin D Tidak Bisa Cegah Flu, Tetapi Tetap Penting untuk Kesehatan - GenPI.co
Vitamin D bukan solusi ajaib mencegah flu, tetapi tetap penting untuk menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan. Foto: envato elements/By yanadjana

Tidak kalah penting untuk menjaga pola makan tetap seimbang dan bervariasi agar kebutuhan gizi harian tetap tercukupi.

Dekan Fakultas Kedokteran di New York Medical College Neil W. Schluger mengatakan tidak ada cara yang ampuh untuk mencegah infeksi pernapasan.

Namun, kebiasaan gaya hidup tertentu bisa memengaruhi kemampuan sistem kekebalan tubuh untuk menangkalnya.  

BACA JUGA:  4 Manfaat Makan Sirsak Setiap Hari, Buah Eksotis yang Kaya Nutrisi

"Jaga pola makan yang sehat, hindari penggunaan tembakau, dan ikuti vaksinasi yang direkomendasikan untuk melawan virus dan bakteri penyebab pneumonia," kata Schluger. 

Mengenai mengonsumsi suplemen, dia menyarankan untuk melakukannya dengan hati-hati.

BACA JUGA:  3 Manfaat Cuka Apel Sebelum Tidur, Sayang Jika Dilewatkan

"Banyak orang mengonsumsi vitamin dan suplemen, tetapi hanya ada sedikit bukti manfaat kesehatan, kecuali dokter telah mengidentifikasi kekurangan vitamin tertentu," ucapnya. (*)

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya