
GenPI.co - Tubuh bisa kekurangan nutrisi dan berdampak ke banyak aspek kesehatan.
Tubuh membutuhkan asupan vitamin, mineral, protein, karbohidrat, dan lemak sehat.
Dilansir Times of India, berikut beberapa tanda tubuh kekurangan nutrisi yang tidak boleh kamu abaikan.
1. Sendi mengeluarkan bunyi
BACA JUGA: 3 Manfaat Minum Kopi Tanpa Kafein, Bantu Cegah Penyakit Serius
Jika sendi mengeluarkan bunyi "klik-klik" saat bergerak atau duduk, ini mungkin bukan karena penuaan.
Tubuh meminta lebih banyak vitamin D3 dan kalsium.
BACA JUGA: 3 Manfaat Makan Dendeng Sapi, Camilan Kaya Nutrisi
Keduanya bekerja sama untuk menjaga tulang tetap kuat dan sendi terlumasi dengan baik.
Dapatkan sinar matahari (sumber alami D3 terbaik) dan makan lebih banyak produk susu, ikan, serta sayuran hijau untuk menjaga sendi tetap sehat.
2. Mudah memar
BACA JUGA: Cobalah Berjalan Kaki Setiap Hari, Rutinitas Sederhana dengan Manfaat Luar Biasa
Jika kamu mengalami memar bahkan dari benjolan yang paling ringan, bisa jadi tubuh kekurangan vitamin C dan K1.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News