
Serat juga mendorong pertumbuhan bakteri baik dalam usus, sehingga menjaga mikrobioma yang seimbang dan sehat.
Pisang mentah mengandung banyak serat khusus atau pati resistan, yang melewati saluran pencernaan tanpa dicerna dan kemudian memberi makan bakteri di usus besar.
Bakteri ini memecah pati resistan, yang melepaskan senyawa organik yang disebut asam lemak rantai pendek (SCFA).
BACA JUGA: Cara Menggunakan Vitamin C dan Retinol dalam Rutinitas Perawatan Kulit
SCFA, seperti butirat, asetat, dan propionat, mendukung kesehatan pencernaan dengan memperkuat lapisan usus.
Namun, kandungan pati resistan pada pisang menurun selama proses pematangan.
BACA JUGA: Bingung Memilih Skincare? Kombinasi Vitamin C dan Retinol Bisa Jadi Jawabannya
Jika ingin mendapatkan manfaat kesehatan dari pati resistan, kamu perlu memilih pisang merah yang belum matang. (*)
Simak video berikut ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News