
GenPI.co - Meskipun rasa cemas adalah bagian normal dari kehidupan, namun kecemasan kronis dapat berdampak negatif pada kesehatan.
Dilansir Times of India, berikut kebiasaan yang dapat memperburuk kecemasan.
1. Asupan kafein berlebihan
Mengonsumsi kafein dalam jumlah tinggi dapat berkontribusi terhadap peniingkatan kecemasan.
BACA JUGA: Penelitian Sebut Berenang Bisa Meningkatkan Suasana Hati dan Mengurangi Stres
Kafein merupakan stimulan yang dapat menyebabkan kegelisahan dan kegugupan, terutama pada orang yang sensitif.
2. Kurang tidur
Tidur yang tidak cukup atau tidak berkualitas dapat berdampak signifikan terhadap kesehatan mental.
BACA JUGA: 5 Trik Sederhana Mengelola Stres dan Kecemasan
Kurang tidur dapat memperburuk gejala kecemasan dan berkontribusi pada peningkatan siklus stres.
3. Berpikir secara berlebihan
Kebiasaan berpikir berlebihan, terus memikirkan hal-hal negatif, dan rasa khawatir yang berlebihan dapat memperparah kecemasan.
4. Kurangnya koneksi sosial
BACA JUGA: Ibu yang Mengalami Stres Selama Kehamilan, Anak Bisa Menderita ADHD
Isolasi sosial dan kurangnya koneksi yang bermakna dapat meningkatkan kecemasan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News