
GenPI.co - Tomat merupakan salah satu buah yang memiliki kandungan serat dan vitamin yang sangat baik untuk kesehatan tubuh.
Selain memiliki kandungan gizi yang tinggi, tomat juga mengandung fitonutrien atau senyawa khas tanaman bernama likopen.
Oleh sebab itu, rutin mengonsumsi buah tomat bisa mendapatkan berbagai khasiat untuk kesehatan, seperti dilansir pada Jumat (28/7/2023):
1. Meningkatkan kekebalan tubuh
BACA JUGA: Khasiat Makan Jamur Ternyata Dahsyat, Bikin Kolesterol Ambrol dan Jantung Sehat
Salah satu manfaat mengonsumsi tomat ternyata bisa untuk meningkatkan kekebalan tubuh.
Pasalnya, tomat mengandung likopen dan beta-karoten yang bersifat antioksidan terhadap paparan radikal bebas yang merusak sel dan menyebabkan penyakit kronis.
BACA JUGA: 5 Khasiat Makan Talas Ternyata Menakjubkan, Rugi Kalau Tak Suka
Selain itu, manfaat makan tomat yang memiliki kandungan vitamin C bisa untuk merangsang pembentukan sel darah putih untuk melawan infeksi.
2. Menjaga kesehatan kulit
Salah satu manfaat mengonsumsi tomat ternyata bisa untuk menjaga kesehatan kulit.
BACA JUGA: 3 Faktor ini Ternyata Membuat Senjata Pria Kencang Mendadak, Bisa Bikin Panik
Perlu diketahui, bahwa tomat memiliki kandungan vitamin C yang penting untuk pembentukan kolagen atau protein yang mengencangkan kulit.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News