
GenPI.co - Jahe merah merupakan salah satu bumbu dapur yang memiliki manfaat kesehatan.
Jahe merah memiliki rasa yang lebih pahit dan pedas karena kandungan minyak atsiri yang lebih banyak dibandingkan varietas jahe lainnya.
Sebagai salah satu bahan herbal, jahe merah memiliki kandungan flavonoid, gingerol, zat antibakteri, dan antiradang.
BACA JUGA: 5 Manfaat Minum Teh Hijau Tak Bisa Disepelekan, Rugi Kalau Tak Suka
Selama ini, terdapat berbagai cara untuk mendapatkan manfaat jahe merah untuk kesehatan.
Biasanya diolah untuk penambah rasa pada masakan, atau diolah sebagai sajian kudapan seperti wedang ronde, atau dijadikan rebusan jahe merah.
BACA JUGA: 4 Khasiat Dahsyat Makan Sumsum Tulang Sapi, Rugi Kalau Tak Suka
Berikut 5 khasiat mengonsumsi jahe merah untuk kesehatan tubuh seperti dilansir pada Selasa (4/7/2023):
1. Mencegah infeksi bakteri dan virus
Salah satu manfaat mengonsumsi jahe merah, yakni bisa mencegah infeksi bakteri dan virus.
BACA JUGA: Khasiat Mengonsumsi Daun Sambiloto Ternyata Dahsyat, Bikin Diabetes Rontok
Pasalnya, kandungan gingerol pada jahe merah dipercaya mampu menangkal bermacam bakteri seperti Escherichia coli dan Shigella.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News