
GenPI.co - Vitamin C merupakan jenis vitamin yang larut dalam air dan tubuh akan mengeluarkan kelebihannya melalui urine.
Oleh sebab itu, kelebihan vitamin C hampir tidak mungkin terjadi meski pun terlalu banyak vitamin C dari makanan saja.
Hal yang bisa terjadi adalah saat seseorang mengonsumsi suplemen vitamin C.
BACA JUGA: Manfaat Makan Kulit Jeruk Ternyata Menakjubkan, Bikin Jantung Sehat
Jadi risiko overdosis vitamin C lebih tinggi pada orang yang mengonsumsi suplemen vitamin C dan mungkin terlalu banyak menggunakannya pada kondisi tertentu.
Kementerian Kesehatan RI menyarankan orang dewasa mendapatkan vitamin C sebanyak 65-90 miligram dan maksimal 2.000 miligram per hari.
BACA JUGA: Manfaat Makan Daun Pepaya bagi Kesehatan, Rugi Kalau Tak Suka
Berikut 5 efek buruk kelebihan vitamin C pada kesehatan seperti dilansir pada Jumat (3/2/2023):
1. Masalah pencernaan
Salah satu efek buruk jika kelebihan vitamin C, yakni menimbulkan gangguan pada sistem pencernaan.
BACA JUGA: 7 Buah ini Ternyata Mengandung Vitamin C Tinggi, Manfaatnya Dahsyat bagi Kesehatan
Namun perlu diingat, efek samping tersebut bukan terjadi akibat mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin C, melainkan akibat vitamin C bentuk suplemen.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News