
GenPI.co - Cuka apel merupakan minuman dari sari buah apel yang difermentasi. Cuka apel mengandung asam asetat, asam galat, katekin, dan senyawa lainnya.
Cuka apel tidak lagi mengandung zat gizi makro yang terdapat dalam buah apel, tetapi kandungan gizi yang bisa diperoleh dari 100 mililiter (ml) cuka apel seperti:
Energi: 21 kkal; Karbohidrat: 0,93 gram; Gula total: 0,4 gram; Kalsium: 7 miligram; Zat besi: 0,2 miligram; Magnesium: 5 miligram; Fosfor: 8 miligram; Kalium: 73 miligram; Natrium: 5 miligram.
BACA JUGA: 7 Manfaat Vitamin C Ternyata Dahsyat, Bikin Kolesterol Rontok dan Asam Urat Terkendali
Berikut manfaat mengonsumsi cuka apel untuk kesehatan seperti dilansir pada Senin (23/1/2023):
1. Mengatasi diare
Penelitian dalam jurnal Scientific Reports menunjukkan khasiat cuka apel dalam melawan bakteri.
BACA JUGA: Manfaat Makan Sirsak untuk Kesehatan, Bikin Kulit Kinclong dan Kolesterol Jahat Rontok
Pasalnya, cuka apel terbukti ampuh membunuh bakteri E. coli yang menjadi penyebab diare serta beberapa bakteri lainnya.
Cuka apel merupakan minuman yang telah melalui proses fermentasi yang menghasilkan asam asetat.
BACA JUGA: Manfaat Sarapan Ternyata Ampuh Untuk Kesehatan, Bikin Jantung Sehat dan Gula Darah Stabil
Selain itu, proses fermentasi cuka apel menghasilkan pektin, yakni sejenis serat yang mendukung pertumbuhan bakteri baik di dalam usus.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News