
GenPI.co - Daun salam adalah salah satu tanaman yang diperkaya dengan antioksidan sehingga berkhasiat untuk mengendalikan kolesterol.
Daun salam mengandung senyawa flavonoid, yaitu agen antioksidan yang diyakini dapat meningkatkan kadar kolesterol baik atau HDL.
Sebuah penelitian dari jurnal AIP Conference Proceedings menunjukkan bahwa daun salam mengandung flavonoid seperti quercetin, myricetin, dan myricitrin.
BACA JUGA: Khasiat Minyak Kelapa Top Banget, Kolesterol Tinggi Ambrol
Selain meningkatkan kolesterol baik, zat flavonoid juga dipercaya mampu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah.
Selain kaya akan antioksidan, daun salam juga mengandung serat dan vitamin yang diperlukan tubuh untuk mengatasi kadar kolesterol tinggi.
BACA JUGA: Saat Kolesterol Naik, Langsung Konsumsi 3 Obat
Kandungan vitamin C di dalam daun salam dapat membantu menurunkan kolesterol dan trigliserida yang berlebihan dalam tubuh.
Tak hanya itu saja, vitamin B3, A, dan E di dalamnya dipercaya efektif menjaga kadar kolesterol jahat dan baik agar tetap seimbang di dalam tubuh.
BACA JUGA: Saat Kamu Merasakan 3 Gejala, Waspada Kolesterol tinggi
Sementara itu, kandungan serat pada daun salam dapat membantu menghambat penyerapan kolesterol dalam darah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News