
GenPI.co - Susu diketahui menyimpan beragam manfaat di dalamnya. Makanya, anak-anak hingga orang dewasa banyak yang suka mengonsumsi susu.
Namun, ternyata kamu juga perlu berhati-hati saat mengonsumsi susu. Sebab, ada bahaya kesehatan yang mengintai kalau minum susu berbarengan dengan beberapa makanan. Sudah tahu belum?
Berikut ini beberapa makanan yang enggak boleh dikonsumsi bersama dengan susu. Apa saja? Yuk, simak baik-baik, ya!
BACA JUGA: Jangan Lewatkan Promo Alfamart Hari Ini, Susu Bayi Murah Bund!
1. Susu dengan cokelat
Susu dengan cokelat enggak boleh dikonsumsi bersamaan. Sebab, asam oksalat pada cokelat enggak cocok dengan zat kalsium yang ada di dalam susu.
BACA JUGA: 3 Kripto Melambung Hingga Pekan Ini, Bitcoin Bisa Disusul?
Kalau dicanpurkan, maka kalsium enggak akan bisa larut dan dapat menyebabkan sakit perut hingga diare. Hati-hati, ya.
2. Susu dengan daging
Sejumlah penelitian mengatakan susu enggak baik dikonsumsi dengan sumber protein, seperti daging. Hal ini karena bisa menganggu masalah pencernaan bagi sebagian orang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News