
GenPI.co - Kesehatan merupakan harta yang tak ternilai. Oleh karena itu, untuk menjadi sehat banyak orang rela melakukan apapun.
Namun, sebenarnya untuk menjaga diri agar tetap sehat tidak sulit. Asalkan, konsisten menjalaninya.
Hal itu diungkap oleh Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Daeng M. Faqih dalam diskusi virtual Keluarga Sehat Indonesia Kuat, Selasa (31/8/2021).
BACA JUGA: Jika Anak Sering Mengalami 6 Hal, Tanda Terjadi Gangguan Mental
Menurutnya, di masa pandemi covid-19 ini ada sejumlah hal yang harus dijaga.
"Yang pertama adalah perilaku, lingkungan, daya tahan tubuh, dan pelayanan kesehatan," ujar dokter Daeng.
BACA JUGA: 4 Alasan Mengapa Kamu Tak Boleh Self-Diagnose Kondisi Mental
Kedua, Daeng menegaskan juga perlu untuk menjaga faktor perilaku dan lingkungan.
"Perilaku bersih itu harus ditetapkan, baik dulu dan sekarang," ucapnya.
BACA JUGA: Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi, Ternyata Perlu…
Menurutnya, mencuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer merupakan bagian dari perilaku menjaga diri.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News