
GenPI.co - Jika kolesterol jahat dibiarkan meningkat, hal ini berpotensi membentuk penumpukan plak pada pembuluh arteri.
Bila dibiarkan, plak yang menumpuk akan mengakibatkan pembuluh darah menyempit dan mengeras. Kondisi ini disebut dengan aterosklerosis.
Pengerasan arteri yang disebabkan oleh kolesterol tinggi berisiko menyebabkan berbagai penyakit, mulai dari serangan jantung hingga stroke.
BACA JUGA: 4 Jenis Minyak Goreng yang Aman Dikonsumsi Penderita Kolesterol
Tidak perlu khawatir jika kamu sudah telanjur mengalami kenaikan kadar kolesterol.
Kamu bisa melakukan berbagai perubahan gaya hidup untuk menjaga kolesterol supaya tetap stabil.
BACA JUGA: Khusus Penderita Kolesterol Tinggi, 2 Rekomendasi Susu Terbaik
Memilih menu makanan yang sehat dan bergizi sangatlah penting dalam mengendalikan kadar kolesterol.
Salah satu bahan masakan yang patut diperhitungkan adalah minyak wijen.
BACA JUGA: 3 Jenis Ikan Sebaiknya Dikonsumsi Penderita Kolesterol
Tak hanya menambah kenikmatan masakan, ternyata minyak wijen diyakini bermanfaat untuk membantu mengatasi kolesterol tinggi secara alami.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News