
GenPI.co - Ketika kamu memasuki usia 50 tahun, perubahan fisik akan akan terlihat terutama bagi perempuan.
Tak hanya pada kesehatan kulit dan pergerakan fisik saja, respons tubuh terhadap kebutuhan nutrisi juga mengalami perubahan pada usia ini.
Tenang saja, para ahli menyatakan bahwa kamu tetap bisa sehat dan bugar di usia yang tak lagi muda dengan menerapkan gaya hidup sehat sehari-harinya.
BACA JUGA: Di Usia 50 Tahun Sebaiknya Konsumsi 4 Makanan Ini
1. Diet mediterania
Melakukan diet mediterania termasuk pola makan yang dianggap paling sehat.
BACA JUGA: Sering Dianggap Tabu, Ini 4 Keuntungan Menikah di Usia Muda
Pola makan ini kaya akan sayuran, buah, kacang-kacangan, ikan, biji-bijian, dan lemak tak jenuh.
Selain itu, diet ini juga mengharuskan kamu mengurangi konsumsi daging merah dan produk susu.
Untuk wanita usia 50 tahun ke atas, diet jenis ini akan membantu meningkatkan kesehatan jantung.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News