
GenPI.co - Beberapa tokoh penting di Myanmar membagi apa yang terjadi di negara itu setelah militer mengambil alih pemerintahan.
Salah satu dari tokoh tersebut adalah Kardinal Charles Bo yang melaporkan peristiwa represi yang dilakukan aparat hukum terhadap pedemo pada Minggu (28/2) kemarin
BACA JUGA: Facebook Militer Myanmar Hilang Usai 2 Nyawa Meregang
Pemimpin agama Katolik di Myanmar itu via Twitter-nya @CardinalMaungBo, membagi tiga foto dramatis.
Dalam foto itu terlihat seorang biarawati berlutut di tengah jalan raya. Beberapa meter dari situ tampak aparat kepolisian dengan tameng membentuk barikade.
Biarawati bernama Sr Ann Nu Thwang itu terlihat mengangkat tangannya seolah memohon agar para polisi itu tidak bergerak maju.
Kardinal Charles Bo juga membubuhkan keterangan pada unggahannya itu. Ia menulis bahwa terjadi kerusuhan di beberapa wilayah negara.
Polisi juga dikatakan menangkap, memukul hingga menembaki masyarakat.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News