.webp)
GenPI.co - Militer Rusia memang bisa bikin dunia bergetar. Saat rudal S-300V4 disebar di wilayah sengketa, Jepang langsung dag-dig-dug.
Protes langsung dilakukan Jepang. Pengerahan sejumlah sistem pertahanan rudal S-300V4 di kepulauan Kuril, dianggap bisa sangat membahayakan.
Saat ini, kepulauan Kuril masih menjadi sengketa antara Rusia dan Jepang. Jepang mengklaim wilayahnya ada dalam teritorinya.
BACA JUGA: Tahun 2021 Zodiak Ini Cemburu Abis, Salah Sedikit Bakal Ngamuk
Sementara Rusia menyebut kawasan itu ada di bagian kedaulatan Beruang Merah.
“Militer Rusia mengerahkan sistem pertahanan rudal S-300V4 untuk tugas tempur di rantai pulau dekat Jepang yang disengketakan. Jepang sudah mengajukan protes,” kata Kepala Sekretaris Kabinet, Katsunobu Kato seperti dilansir Reuters, Rabu (2/12/2020).
Lantas apa kemampuan rudal yang satu ini? Mengapa juga Jepang sampai gelisah dengan manuver Rusia itu?
Dari data yang dirilis dari Sputnik, ini varian terbaru sistem pertahanan anti-pesawat yang sangat mobile dan modern.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News