Awas! Jangan Sumpahi Donald Trump Mati Karena Corona di Twitter

Awas! Jangan Sumpahi Donald Trump Mati Karena Corona di Twitter - GenPI.co
Presiden Amerika Serikat Donald Trump (Foto: USA Today)

GenPI.co - Kabar Presiden Amerika Serikat, Donald Trump yang terjangkit Covid-19 pada Jumat (2/10) telah menghebohkan dunia dan jagat dunia maya. 

Bahkan, tak sedikit warganet yang melontarkan pernyataan negatif terhadap sosok Donald Trump.

BACA JUGA: Donald Trump Kena Covid-19, Pemimpin Negara Ramai-ramai Bilang...

Kehebohan juga terjadi di lini media sosial Twitter. Banyak pula yang secara terang-terangan mendoakan agar Presiden AS tersebut segera meninggal akibat Covid-19.

Untuk meredam ujaran negatif tersebut, pihak Twitter mengumumkan akan menghapus tweet yang berisi kalimat-kalimat yang mengancam, mendoakan atau berharap agar Donald Trump meninggal akibat Covid-19.

Unggahan negatif seperti itu dianggap mengandung elemen ancaman dan menyalahi aturan Twitter.

“Tweet yang menginginkan atau mengharapkan kematian, cedera tubuh yang serius, atau penyakit fatal terhadap * siapa pun * tidak diperbolehkan dan harus dihapus,” tulis pihak Twitter dalam akun @TwitterComms, Sabtu (3/10).

Pihak Twitter juga menegaskan bahwa kebijakan ini tidak berlaku untuk semua tweet, melainkan hanya untuk tweet yang berpotensi menimbulkan pengaruh negatif secara global.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya