
Juru bicara itu mengatakan, air terlihat lebih jernih karena lalu lintas kapal yang lengang memungkinkan sedimen tetap berada di dasar perairan.
"Itu karena ada sedikit lalu lintas kapal yang biasanya membawa sedimen ke permukaan air," tambahnya.
Terkait kondisi udara setempat, ia mengatakan lebih bersih daripada sebelum lockdown. Hal itu karena lalu lintas kapal waterbus publik, Vaporetto, lebih sedikit melakukan perjalanan karena pergerakan penduduk yang terbatas.
Italia, negara di mana Venesia berada, menjadi salah satu yang terdampak akibat wabah virus corona. Hingga 17 Maret, tercatat lebih dari 2.500 kematian terjadi akibat infeksi virus itu.
Namun, di tengah kondisi lockdown yang telah berlangsung selama berminggu-minggu, warga Italia menebarkan semangat positif .
Video warga setempat bernyanyi dari balkon-balkon rumah mereka telah menginspirasi banyak orang untuk bangkit dari keterpurukan.
Bahkan, video itu dijadikan inspirasi oleha vokalis U2 Bono untuk merilis musik baru di halaman Instagram dan Facebook-nya.(*)
BACA JUGA: Peramal ini Ungkap Penyebab Virus Corona dari Sisi Astrologi
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News