
GenPI.co - Presiden Joko Widodo (Jokowi) angkat suara terkait keberadaan warga negara Indonesia (WNI) di Wuhan, China dan upaya pencegahan wabah Corona di Tanah Air.
BACA JUGA: Prabowo Ketok Palu: Jet Tempur Rafale Prancis vs Sukhoi-35 Rusia
Menurut Presiden Jokowi ini, dirinya sudah memerintahkan jajarannya untuk memberikan perlindungan dan mencukupi kebutuhan bagi WNI yang saat ini masih berada di Wuhan.
BACA JUGA: Dikira Sudah Dibunuh, Bibi Kim Jong Un Muncul di Depan Publik
Presiden Jokowi mengatakan, pihak Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) yang berada di Beijing terus menjalin kontak dengan WNI di sana.
"Sementara masih berada di sana. KBRI sudah bicara detail dan mengikuti," beber presiden di PT PAL Indonesia, Surabaya, Senin (27/1).
BACA JUGA: Kapal Selam Alugoro-405 Gahar, Bikin Presiden Jokowi Menganggut
Menurut Presiden Jokowi, pemerintah melalui KBRI berupaya keras untuk memenuhi kebutuhan logistik para WNI tersebut, dan memastikan agar pengiriman bantuan tersebut dapat berjalan dengan baik.
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Respons Jokowi soal WNI di Wuhan
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News