.webp)
Dalam keterangan foto-fotonya itu, pemilik kedai kopi Kisaku itu mengaku takjub dengan arsitektural masjid yang begitu indah.
“Butuh upaya tanpa letih selama bertahun-tahun untuk mendirikan permata yang dibangun untuk tahan terhadap ujian waktu itu,” tulis Raline.
Arsitektur Syeikh Zayed Grand Mosque. (Foto: Instagram/@ralinashah)
Syeikh Zayed Grand Mosque memang memiliki disain yang luar biasa indah. Masjid ini memakai nama tokoh nasional Uni Emirat Arab sekaligus pendiri Negara Uni Emirat Arab. Ia adalah Sheikh Zayed bin Sultan Al Nahyan.
Arsitektural masjid ini dipengaruhi dua gaya yakni Mughal dan Maroko. Syeikh Zayed Grand Mosque menggunakan kubah bergaya Maroko sebanyak 82 buah yang dibuat dari batu pualam putih. Sementara gaya Mughal terlihat dari pelataran luas yang terhampar di bagian tengah masjid itu.
BACA JUGA: 23 Fashion District 2019 Wujudkan Bandung Jadi Pusat Fesyen Dunia
Masjid dengan dominan warna putih itu sebdiri bisa menampung 50 ribu jemaah di dalamnya. Selain sebagai tempat ibadah, Syeikh Zayed Grand Mosque juga adalah pusat pengetahuan. Masjid itu memiliki sebuah perpustakaan yang mengoleksi beragam catatan dan buktu mengenai tingginya peradaban Islam.
Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News