
GenPI.co - Frozen II menjadi film yang paling laris pada pekan ini sejak dirilis pertama kali 20 November lalu. Dalam penayangan di 4.440 bioskop di Amerika Utara pada akhir pekan film itu telah mendapatkan keuntungan sebesar USD 124 juta.
Keuntungan itu melebihi target Disney di angka USD100 juta. Dengan tren yang terus meningkat, film animasi itu akan bergerak naik memuncaki tangga Box Office.
BACA JUGA: Lagu Paling Menantang Frozen II, Hapalkan Lirik Into the Unknown!
Mengutip Variety, Minggu (24/11), film yang mengisahkan petualangan akak beradik Anna dan Elsa ini meraih USD 57,8 juta penayangan hari Jumat. Pada penayangan di hari-hari sebelumnya , film itu telah meraih USD 93 juta .
Sementara setcara internasional, Frozen 2 telah berhasil membukukan pendapatan lebih dari USD 1,2 miliar.
Ada beberapa film lain yang menjadi pesaing Frozen di akhir pekan ini. Fordn v Ferrary tertinggal kauh di belakang lantaran mengumpulkan USD 15 juta saja.(ANT)
BACA JUGA: Tayang Mulai Hari Ini di Bioskop, Ini 5 OST Film Frozen II
Film lainnya adalah A Beautiful Day in the Neighborhood, 21 Bridges dan Playing With Fire yang secara berurutan meraih USD 14.1 juta, 10 juta, dan 5 juta.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News