Serangan Udara Israel Menghantam Pusat Kota Beirut untuk Pertama Kalinya

Serangan Udara Israel Menghantam Pusat Kota Beirut untuk Pertama Kalinya - GenPI.co
Serangan udara Israel menghancurkan pusat Kota Beirut dalam hampir satu tahun konflik.(AP Photo/Hassan Ammar)

GenPI.co - Serangan udara Israel pertama di pusat Kota Beirut dalam hampir satu tahun konflik menghancurkan sebuah gedung apartemen pada Senin dini hari.

Dilansir AP News, beberapa jam setelah Israel menyerang sejumlah target di seluruh Lebanon dan menewaskan puluhan orang saat Hizbullah mengalami pukulan berat pada struktur komandonya, termasuk tewasnya pemimpinnya, Hassan Nasrallah.

Serangan udara tersebut menghantam sebuah gedung hunian bertingkat, menurut seorang wartawan Associated Press di lokasi kejadian.

BACA JUGA:  Kepala Militer Israel Perintahkan Pasukannya Bersiap Hadapi Operasi Darat di Lebanon

Rekaman video memperlihatkan ambulans dan kerumunan orang berkumpul di dekat gedung tersebut di distrik yang sebagian besar dihuni warga Sunni dengan jalan raya yang ramai dengan deretan pertokoan.

Serangan udara tersebut menewaskan sedikitnya satu orang dan melukai 16 orang, kata seorang pejabat Pertahanan Sipil Lebanon, yang berbicara dengan syarat anonim karena ia tidak berwenang berbicara kepada media.

BACA JUGA:  AS dan Sekutu Serukan Segera Gencatan Senjata Israel dan Hizbullah Selama 21 hari

Ia mengatakan orang yang terbunuh adalah anggota al-Jamaa al-Islamiya, atau Kelompok Islam, kelompok politik dan militan Sunni yang bersekutu dengan Hizbullah

Kelompok tersebut tidak diketahui memainkan peran berarti dalam konflik saat ini antara Israel dan Hizbullah.

BACA JUGA:  Israel Serang Markas Besar Hizbullah di Beirut, Terjadi Ledakan Paling Dahsyat

Sebuah faksi sayap kiri Palestina di Lebanon mengatakan tiga anggotanya tewas dalam serangan udara tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya