
GenPI.co - SENGKETA rumah ibadah ini jadi berita besar di New York. Bukan di satu gereja atau masjid, tapi di satu rumah ibadah Yahudi: sinagog.
Berita besar itu: telah ditemukan terowongan rahasia bawah tanah di bawah sinagog Chabad-Lubavitch di Brooklyn, New York. Yang membangunnya 10 anak muda militan dari jemaat di sinagog itu.
Beritanya kian besar karena terowongan itu dianggap membahayakan konstruksi gedung-gedung sekitarnya. Pemkot New York menegaskan: pembangunan terowongan itu illegal.
BACA JUGA: Catatan Dahlan Iskan soal Presiden Taiwan: Lai Ching Te
Beritanya kian besar setelah polisi menggerebek sinagog tersebut. Polisi mendapat perlawanan dari anak-anak muda di situ. Mereka ingin mempertahankan terowongan. Alasan mereka: itu sesuai dengan ajaran suci dari rabbi agung mereka.
Yakni Rabbi Menachem Schneerson, almarhum. Begitu hebatnya keulamaan Menachem sampai dianggap seorang nabi yang suci. Disejajarkan dengan tuan guru.
BACA JUGA: Catatan Dahlan Iskan: Sekolah Duduk
Tentu polisi New York tidak mengenal ajaran seperti itu. Polisi ingin menegakkan hukum tanpa pandang bulu apa pun. Anak-anak muda itu juga ngotot. Terjadilah ketegangan. Ricuh. Akhirnya mereka diringkus. Dibawa ke kantor polisi. Ditahan.
Sinagog Chabad-Lubavitch, Anda sudah tahu, adalah tempat ibadah golongan paling fanatik dalam agama Yahudi: kelompok Hasidic.
BACA JUGA: Catatan Dahlan Iskan: Kecil Besar
Aliran Yahudi Hasidic dibawa ke Amerika oleh para pengungsi Yahudi dari Eropa Timur. Khususnya dari sekitar Ukraina sekarang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News