
GenPI.co - Pihak berwenang Arab Saudi dilaporkan menangkap seorang pria yang mengaku umrah ke Makkah atas nama mendiang Ratu Elizabeth II.
Melansir AFP, Selasa (13/9), pria itu itu adalah seorang warga negara Yaman.
Pada hari Senin (12/9), dia menerbitkan klip video dirinya di media sosial di Masjidil Haram di Makkah, situs paling suci Islam, di mana non-Muslim dilarang.
BACA JUGA: Cara Unik Tentara Ukraina Memberi Penghormatan pada Mendiang Ratu Elizabeth II
Dalam klip itu, dia mengangkat spanduk bertuliskan: "Umrah untuk jiwa Ratu Elizabeth II, kami meminta Allah untuk menerimanya di surga dan di antara orang-orang yang saleh."
Rekaman itu beredar luas di media sosial Saudi termasuk Twitter d di mana para pengguna mendesak penangkapannya.
BACA JUGA: Raja Charles III Kesal Sampai Meringis, Videonya Viral di Media Sosial
Arab Saudi melarang jemaah haji ke Makkah membawa spanduk atau meneriakkan slogan-slogan.
Memang diperbolehkan untuk melakukan umrah atas nama Muslim yang sudah meninggal.
BACA JUGA: Rumit dan Sakral, ini Tata Cara Penobatan Raja Charles III Sebagai Penguasa Inggris
Namun hal tersebut ini tidak berlaku untuk non-Muslim seperti mendiang Ratu Elizabeth II.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News